SELAMAT DATANG DI SITUS KAMI, BILA  TERDAPAT KEKELIRUAN DAN KESALAHAN SEGALA BENTUK TULISAN BERITA YANG SUDAH DITERBITKAN MENJADI TANGUNG JAWAB PENULIS SEPENUHNYA

STQH Kecamatan Suka Merindu Sudah di Gelar

Suka Merindu,PN – Camat Sukamerindu, didampingi Sekretaris Camat, Kasi Kesra , dan Kepala KUA Sukamerindu. Di aula Kantor Camat Suka Merindu, belum lama ini membuka lomba itu.

“Cabang lomba pada STQH tingkat Kecamatan Sukamerindu, yakni Tilawah anak-anak dan Dewasa, Hifdzil Qur’an tilawah 1 juz, tilawah 5 juz, 10 juz, 20 juz, 30 juz, kemudian cabang syarhil, fahmil, Qiro’at dan tafsir, serta kaligrafi,”terang Agustian Lili, S.Ag Kepala KUA Suka Merindu, Jum’at (10/02/2023).

STQH tingkat Kecamatan Suka Merindu kali ini, Ustadz Lili menerangkan, diikuti oleh 42 peserta utusan desa Sekecamatan.
Dari beberapa cabang lomba yang direncanakan ada beberapa lomba yang tidak ada pesertanya, misalnya kaligrafi, Qiro’at, dan Tafsir, dan Hadits Bersanat.

“Dewan Hakim pada STQH Kecamatan Suka Merindu dari KUA Kecamatan Suka Merindu dan dari ustadz dan ustadzah Kota Pagaralam, hal ini dilakukan agar penilaian terhadap peserta lebih objektif,”paparnya

Tema STQH Kecamatan Sukamerindu, “Siap sukseskan STQH tahun 2023. Menuju Kabupaten Lahat Bercahaya”.(Indra)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *