Permudah Masyarakat Urus KTP Elektronik, Dispenduk Jember Sinergi Dengan Unmuh

Jember,PN – Lagi-lagi dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten Jember melakukan terobosan untuk percepatan dokumen kependudukan masyarakat.

Kali ini dinas kependudukan dan pencatatan sipil kabupaten Jember memilih lokasi di Universitas Muhammadiyah Jember.

Masyarakat dan mahasiswa antusias untuk mendapatkan pelayanan yang sama sekali tidak menggangu aktivitas sehari-hari.

Akbar Maulana Kepala Laboratorium Ilmu Pemerintahan FISIP Universitas Muhammadiyah Jember, menjelaskan kegiatan ini merupakan kegiatan mata kuliah wajib universitas yang dikemas dalam bentuk expo.

Diketahui bersama dalam expo terdapat seminar, pameran bazar, dan ada stand COE (Center of Excellent). Pada stand COE ini bekerja sama dengan Disdukcapil Jember.

“Pada CEO atau Center Of Excellent ini, kami bekerjasama dengan Disdukcapil Jember. Jadi di laboratorium Ilmu Pemerintah ada laboratorium pelayanan publik. Nah, untuk mengaktualisasikan hal ini, maka kami bekerja sama,” terang Akbar.

Akan tetapi lanjut Akbar, Dispenduk tidak hanya melayani mahasiswa akan tetapi juga melayani masyarakat umum

Salah satu warga sekitar yang bernama Lely Rosalina, ia sangat merasakan manfaat adanya kegiatan ini.

Saya datang dari Kelurahan Kebonsari, Kecamatan Sumbersari untuk mengurus revisi KTP keluarganya karena pindah alamat.

“Terimakasih pelayanannya cepat. Saya bisa mencetak KTP sekaligus satu keluarga karena pindah alamat,” ujar Lely.

Laporan : Mujianto

Tinggalkan Balasan